Profesor Ng Soon-Chye, Spesialis yang terkenal secara Internasional di bidang Kedokteran Reproduksi.
Make appointment with Prof. Ng
Profesor Ng Soon-Chye adalah seorang spesialis yang terkenal secara internasional di bidang Kedokteran Reproduksi. Profesor Ng memulai program fertilisasi in-vitro pertamanya di Singapura pada tahun 1982 yang menghasilkan bayi tabung pertama di Asia, lahir pada Mei 1983. Dia kemudian mengembangkan bayi SUZI (inseminasi sub-zona) pertama di dunia pada tahun 1989. Ini adalah teknik revolusioner pada waktu itu, di mana sperma yang lemah disuntikkan langsung di bawah cangkang (zona pellucida) telur, untuk memungkinkan pembuahan. Bayi yang lahir adalah yang pertama di Dunia dari teknik micro-injection. Pada tahun 1993, ia melakukan bayi ICSI pertama di Asia, yang merupakan perpanjangan dari teknik SUZI, di mana sperma disuntikkan langsung ke dalam sel telur.
Profesor Ng lulus dari University of Singapore (NUS) pada tahun 1974, memperoleh gelar spesialis Obstetri & Ginekologi dan menjadi anggota Royal College of Obstetricians & Gynecologists (RCOG) London pada tahun 1981. Beliau juga memperoleh gelar Doktor di bidang Kedokteran (M.D.) dari NUS pada tahun 1989.
Klik disini untuk chat dengan kami





